“THE Imperial College” London berhasil menemukan rahasia seputar manfaat sayuran yang bisa mengurangi tekanan darah. Studi yang melibatkan 4.680 orang berusia 40 hingga 59 tahun ini, menemukan kenyataan zat dalam sayuran seperti magnesium diperkirakan memegang peranan kunci.
Hasil penelitian dari The Imperial College Inggris itu sekaligus jadi sebuah dasar bahwa orang yang melakukan diet dengan menggunakan sayuran bisa mengurangi resiko terkena tekanan darah tinggi.
Studi yang dipublikasikan oleh “Archives of Internal Medicine” tersebut juga menjelaskan kemungkinan peran “amino acids” yang mampu menghalangi “protein” untuk menurunkan tekanan darah.
Tim peneliti tersebut juga menemukan bahwa tidak ada hubungan antara konsumsi makanan berdaging dengan tekanan darah tinggi. Perbedaan susunan dari “amino acids” ditemukan di daging dan sayuran.
Kepala tim penelitian dari The Imperial College tersebut Profesor Paul Elliott mengatakan sangat perlu disampaikan alasan mengapa sayuran bisa membantu menurunkan tekanan darah. Tekanan darah tinggi erat hubungannya dengan naiknya resiko terkena serangan jantung dan stroke.
“Hasil telaah kami menunjukkan hal konsisten dan kami merekomendasikan tentang pentingnya diet yang tinggi dengan menggunakan sayuran,” ujar Profesor Paul Elliott. Elliott juga menyarankan diperlukan konsumsi sayuran untuk menjadi bagian dari gaya hidup yang sehat untuk mencegah terjadinya tekanan darah tinggi dan sejumlah penyakit kronis lainnya.
Belinda Linden yang merupakan jurubicara yayasan “the British Heart Foundation” mengatakan hasil penelitian dari The Imperial College tidak berbeda dengan penelitian sebelumnya yang juga menunjukkan bahwa tekanan darah bisa dikontrol dengan menggunakan diet dari sayuran.
Penelitian yang dilakukan tim dari University of California sebelumnya juga menyebut bahwa mengonsumsi lima porsi sayuran dan buah-buahan setiap harinya dapat menurunkan resiko terkena kanker prankreas. Sayuran hijau, bawang, buncis dan jagung serta wortel adalah sayuran yang bisa digunakan untuk mengontrol tekanan darah. (jnc-bh).
Dikutip dari http://www.analisadaily.com/
0 komentar:
Posting Komentar